Selasa, 20 Maret 2012

Puisi

Kamu selalu bertanya
Apa itu pi
dan kenapa
ia setara dengan tiga koma empat belas dan sekian sekian

Kamu selalu bingung 
Kenapa bilangan itu tergabung
dalam rumus untuk menghitung luas sebuah lingkaran

Jawabannya sederhana
Yaitu pi adalah sebuah konstanta
yang maksud dan maknanya adalah sebuah ketetapan

Namun pi adalah sebuah jenis ketetapan yang irasional

Dan aku selalu bertanya
Siapakah diriku sebenarnya di dalam hari-harimu
Adakah kamu pedulikan ?
 
Namun dirimu jelas adanya
Bagi pi di dalam hatiku
Walau kamu selalu mencela
Walau kamu selalu meremehkan

Tapi di hatiku kamu tinggal tetap
Walau cinta ini tak masuk di akal

3 komentar:

  1. Dan aku selalu bertanya..
    Siapakah diriku sebenarnya di dalam hari-harimu jhal.. :)
    Adakah kamu pedulikan ? :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Namun dirimu jelas adanya
      Bagi pi di dalam hatiku
      Walau kamu selalu mencela
      Walau kamu selalu meremehkan

      Tapi di hatiku kamu tinggal tetap
      Walau cinta ini tak masuk di akal

      Hapus
    2. Mimink adalah orang yang istimewa dalam hari-harinya Ijhal. Mimink sudah melekat dalam dan sangat dalam, bahkan sudah terukir di dalam lubuk hatinya Ijhal " Ijhal sayang sama mimink "...
      Mimink adalah seorang kekasih ter-ter buat seorang Ijhal yang masih bocah, namun sudah dewasa meskipun masih sedikit...
      Hahahaha :D...

      Hapus